;

Jumat, 03 September 2010

Zhaendy, Balita 'Raksasa' Asal Semarang

Zhaendy Anadhika Putra Rachmawati, benar-benar 'berbobot'. Menjelang ultah-nya ke-1, berat tubuhnya mencapai 22 Kg. Untuk bayi seusianya, ia termasuk luar biasa.

Zhaendy adalah putra kedua pasangan Slamet Gunawan dan Emma Juni Hardanny, warga Semarang, Jawa Tengah. Ia lahir 9 September 2009 silam melalui operasi cesar.


Saat wartawan berkunjung ke rumahnya, Zhaendy tengah bermain bersama pengasuhnya. Meski bongsor, ia tampak tak kesulitan bergerak. Saat ini, bayi bertinggi badan 80 cm ini baru belajar merangkak.

"Biasa saja. Ia masih cukup lincah," kata Emma ketika ditemui di rumahnya, Asrama Polisi Kalisari, Blok VIII No. 18 Barusari, Jumat (3/9/2010).

Emma menuturkan, saat lahir, ukuran tubuh anak terbilang normal, yakni berat 3,2 Kg. Namun dalam waktu dua bulan, berat badannya melonjak drastis. Mulai 8 Kg, lalu 13,5 Kg pada usia 4 bulan, dan seterusnya.

Terakhir ditimbang, 14 Agustus lalu, berat badan Zhaendy 22 Kg. Saat itu, ia sakit panas. "Mungkin saat ini (berat badannya) sudah tambah lagi," kata perempuan berkulit kuning langsat ini.

Emma dan suaminya tak khawatir kondisi anaknya yang berat badannya terus meningkat. Pasalnya, kakak Zhaendy, Zhakki juga mengalami hal serupa. Saat balita, berat badan Zhakki di atas normal, tapi kini berangsur 'standar'.

Sumber : www.detik.com

Artikel Menarik Lainnya: