;

Minggu, 30 Januari 2011

Hasil Pertandingan Semen Padang vs Bontang FC Liga Super Indonesia 30 Januari 2011

Semen Padang gagal memetik poin sempurna saat menjamu Bontang FC di lanjutan Liga Super Indonesia 2010/2011. Kedua tim harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 2-2.

Dengan tambahan satu poin ini, Semen Padang tak beranjak di posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi 25 poin dari 12 pertandingan.

Sedangkan bagi Bontang FC, satu poin ini juga tak cukup untuk mendongkrak posisi mereka di dasar klasemen. Bontang FC baru mengoleksi lima poin dari 10 laga yang telah dilakoninya.

Bertanding di Stadion H Agus Salim, Padang, Minggu 30 Januari 2011, tim tamu Bontang FC justru yang pertama kali menciptakan peluang.

Pada menit ke-5, Arifki Eka Putra mengancam gawang Kabau Sirah lewat tendangan jarak jauhnya. Sayangnya bola masih melambung di atas mistar Semen Padang yang dijaga Jandia Eka Putra.

Semen Padang tak tinggal diam dan langsung merespon lewat aksi Saktiawan Sinaga di menit 9. Namun tandukan Saktiawan yang lolos dari jebakan off side masih melebar dari gawang Bontang yang dijaga Edi Kurnia.

Bontang FC berhasil membuat publik tuan rumah terdiam saat Eka Hera mampu menjebol gawang Kabau Sirah pada menit 35. Eka Hera berhasil menyambar bola muntah hasil tendangan Arifki. 1-0 buat keunggulan Bontang FC.

Harapan pendukung tuan rumah kembali tumbuh setelah pada masa injury time babak pertama, Vizcarra mampu menjebol gawang Bontang FC lewat sontekannya di kotak penalti. Skor 1-1 ini akhirnya bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, kedua tim silih berganti membangun serangan. Semen Padang yang berambisi meraih tiga poin langsung tampil trengginas. Sebaliknya, Bontang FC juga meladeni dengan permainan terbuka.

Pada menit 60, tendangan Edward Wilson Junior sempat mengancam gawang Bontang FC. Beruntung kiper Edi Kurnia tampil gemilang menggagalkan sepakan keras Edward di kotak penalti itu.

Lagi-lagi Laskar Katulistiwa mampu membuat kejutan. Pada menit 74, striker Kenji Adachihara berhasil menjebol gawang Semen Padang. Kedudukan sementara 2-1 buat keungulan tim tamu.

Namun diusirnya wasit Fakhry Husaeni pada menit 76 rupanya mempengaruhi permainan pemain Bontang. Hasilnya pada menit 86, Semen Padang berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Adalah Suheri Daud yang dikenal sebagai supersub bagi pelatih Nilmaizar yang kembali menjadi penyelamat.

Pemain pengganti Semen Padang ini berhasil menyambut bola silang Edward dengan dadanya sebelum akhirnya melepaskan tendangan keras di kotak penalti guna menjebol gawang Bontang.

Pada menit 90, Suheri Daud sebenarnya kembali menjebol gawang Bontang FC. Sayangnya, Suheri daud terlebih dahulu dalam posisi off side. Alhasil skor 2-2 ini bertahan hingga pertandingan usai.

Susunan Pemain
Semen Padang: Jandia Eka Putra, Tommy Rifka, Park Chul-hyung, David Pagbe, Hengki Ardiles, Esteban Vizcarra, Yu Hyoo-kun, Vendri Mofu, Ellie Aiboy, Edward Wilson Junior, Saktiawan Sinaga

Bontang FC: Edi Kurnia, Joko Sidik, Nyeck Nyobe, Hamdi Hamzah, Aidin Elmi, Satoshi Otomo, Marcelino Mandagi, Arifki Eka Putra, Eka Hera, Ali Khaddafi, Kenji Adachihara

Artikel Menarik Lainnya: