;

Rabu, 08 Juni 2011

Hasil Pertandingan Italia vs Irlandia Uji Coba 8 Juni 2011

Italia takluk 0-2 dari Irlandia dalam pertandingan ujicoba yang berlangsung Rabu (8/6/2011) dinihari. Gol-gol Irlandia dikemas oleh Keith Andrews dan Simon Cox.

Laga Italia kontra Irlandia digelar di Stade de Sclessin, Liege, Belgia berlangsung di bawah guyuran hujan.

Pelatih Italia Cesare Prandelli melakukan sejumlah perubahan dibanding dengan skuadnya sat mengalahkan Estonia 3-0 di kualifikasi Euro 2012 Jumat lalu.

Riccardo Montolivo dipasang sebagai trequartista untuk menopang duet penyerang Giampaolo Pazzini dan Giuseppe Rossi. Perubahan juga terjadi di barisan belakang.

Di kubu Irlandia pelatih Giovanni Trapattoni juga menurunkan sembilan nama yang tak tampil dalam laga sebelumnya yakni melawan Makedonia.

Italia tampil menekan, namun justru Irlandia yang berhasil unggul lebih dahulu. Tendangan bebas Stephen Hunt berhasil dimaksimalkan oleh Keith Andrews untuk menjebol gawang yang dijaga Emiliano Viviano.

Di babak kedua, Italia memiliki banyak peluang namun gagal dimaksimalkan karena penyelesaian akhir yang buruk.

Di menit terakhir pertandingan, Irlandia memantapkan kemenangan melalui gol Simon Cox. Gol ini berawal dari Stephen Hunt yang berhasil memanfaatkan kegagalan Alessandro Gamberini menjangkau bola. Kemudian Hunt melepas umpan yang melewati Giorgio Chiellini dan berhasil dimaksimalkan Cox.

Susunan Pemain

Italia: Viviano; Gamberini, Chiellini, Cassani, Cricito (Balzaretti) 66, Pirlo (Palombo 46), Montolivo, Nocerino (Giovinco 59), Marchisio, Pazzini (Gilardino 59), Rossi (Matri 46)

Irlandia: Forde; Foley (Whelan 60), St.Ledger, McShane, O'Dea (Kelly 83), Ward, Coleman, Andrews, Hunt, Keogh (Treacy 74), Long (Cox 60)

Artikel Menarik Lainnya: