;

Sabtu, 23 Oktober 2010

Hasil Perhitungan Akhir Pemilukada Walikota Depok Jawa Barat

Pasangan Nur Mahmudi Ismail dan Idris Abdul Shomad memenangkan pemilihan Walikota Depok periode 2010-2015. Mereka berhasil mengumpulkan 227.744 suara dari total suara sah sebesar 572.048.

Sementara itu, posisi kedua ditempati oleh pasangan nomor urut 4, Badrul Kamal- Agus Supriyanto, dengan perolehan 149.168 suara. Disusul kemudian pasangan nomor 2, Yuyun–Pradi, di posisi ketiga dengan meraih 124.511 suara.

Posisi paling buntut ditempati oleh pasangan Gagah Sunu Sumantri-Derry Drajat dengan perolehan 54.142 suara.


Perolehan suara masing-masing kontestan pemilukada Depok itu diketahui dalam Rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara Pemilihan Walikota Depok 2010 yang digelar di Gedung Balai Rakyat, Beji, Depok, Jawa Barat, Sabtu (23/10/2010).

Nur Mahmudi dan Idris Abdul Shomad menang di 9 dari 11 kecamatan di Depok. Total suara sah adalah sebanyak 555.565 dan suara tidak sah sebanyak 16.483. Sementara partisipasi warga Depok dalam mengikuti Pilkada ini sebanyak 572.048 dari total jumlah DPT sebanyak 1.053.915.

Sebelumnya, pasangan Badrul Kamal-Agus Suprianto menolak meneken berita acara yang diputuskan oleh KPU Kota Depok. Namun, menurut KPUD, meski tidak ditanda tangani oleh saksi-saksi, keputusan tersebut tetap sah.

sumber : www.detik.com

Artikel Menarik Lainnya: