;

Jumat, 27 Agustus 2010

Ariel Diam-diam Ternyata Sudah Meminta Maaf Kepada Cut Tari

Cut Tari masih terlihat stres dengan permasalahan yang membelitnya. Meski sudah mengakui perbuatannya, dia tetap harus menjalani proses hukum karena telah menjadi tersangka.

Beberapa waktu lalu, Cut Tari juga sudah dikonfrontir dan dipertemukan langsung dengan Ariel. Kala itu, Ariel bersikukuh tidak mau mengakui bahwa dirinyalah yang memerankan video mesum bersama Cut Tari.


Bahkan, Ariel juga menyebut tidak memiliki perasaan apapun terhadap mantan presenter Insert tersebut. Cut Tari sangat terpukul mendengar pernyataan Ariel. Akan tetapi, ternyata dibalik itu diam-diam Ariel sudah meminta maaf pada Cut Tari.

"Dia minta maaf, tapi pas tidak ada orang. Untuk Ariel, saya berusaha memaafkan dia, tapi bukan saya yang pantas membalas Ariel, tapi ada yang lebih pantas. Waktu tahu dia tidak mengakui, saya sangat terpukul. Sekarang, saya ikuti proses hukum yang berjalan saja."

Keberanian Cut Tari untuk mengakui perbuatannya dan keluar rumah juga didukung oleh suami tercintanya, Johannes Yusuf Soebrata. Karena sebelumnya, artis berkulit putih itu sangat takut bertemu dengan orang dan merasa kehilangan kepercayaan diri.

"Saya keluar karena saya mau menemui anak saya. Saya ingin menata mental saya. Mental saya kan sangat kacau gara-gara kejadian ini semua." Kemudian seperti dikutip dari vivanews,com, Cut tari melanjutkan, "Suami bilang, mau sampai kapan kamu seperti itu. Di rumah terus, mengurung diri, nggak mau keluar, nggak mau ngomong sama orang. Kamu harus lawan, ayo kuatin. Akhirnya saya juga disuruh suami keluar rumah."

Dia sekarang ingin menata kembali mentalnya yang sempat hancur berkeping-keping. Dia hanya berdoa dan menyerahkan hidup dan persoalannya pada Sang Khalik.

Artikel Menarik Lainnya: