;

Rabu, 09 Maret 2011

Prediksi Pertandingan Schalke vs Valencia

Felix Magath didera kecaman pedas jelang memimpin Schalke 04 menghadapi Valencia dinihari nanti. Kecaman itu bukan datang dari luar, tapi dari dalam klub, yaitu fans Schalke sendiri.

Fans menuntut Magath untuk menyingkir dari jabatan pelatih menyusul hasil buruk Schalke di kompetisi domestik. Sementara Magath sendiri bertahan dengan keputusannya untuk tetap berada di tim.

Namun keputusan itu saja tak bisa melegakan fans. Pendukung Schalke butuh hasil bagus untuk bisa membalikkan kecaman menjadi dukungan untuk Magath. Laga melawan Valencia bisa dijadikan alat bagi Magath untuk mendapatkan dukungan dari fans lagi.

Menang di Gelsenkirchen menjadi harga mati bagi Magath untuk menyelamatkan dirinya dari kecaman dan ancaman pemecatan. Hanya saja untuk mendapatkannya tidaklah mudah.

Sejumlah pemain andalan Schalke dipastikan absen di laga ini, semisal Klaas Jan Huntelaar. Lukas Schmitz juga absen karena skorsing.

Sementara Valencia sedang on-fire dalam komposisi skuad mereka. David Albelda, Joaqin dan Aritz Aduriz sudah bisa diturunkan setelah sebelumnya didera cedera dan absen beberapa minggu. Sedangkan Roberto Soldado juga sudah diistirahatkan di akhir minggu ini.

Perkiraan Susunan Pemain:

Schalke 04: Neuer, Howedes, Kluge, Metzelder, Sarpei, Uchida, Matip, Farfan, Jurado, Raul, Edu

Valencia: Guaita, Navarro, Ricardo Costa, Miguel, Tino Costa, Topal, Dominguez, Banega, Mathieu, Soldado, Aduriz.

Prediksi Skor Akhir Pertandingan:
Schalke 1-0 Valencia

Artikel Menarik Lainnya: