Pelatih tim nasional Indonesia, Alfred Riedl, mengaku akan mengubah
strategi timnya saat menjamu Malaysia pada final kedua Piala AFF 2010,
Rabu (29/12/2010). Dengan begitu, ia mengaku berharap pasukan "Garuda"
bisa memetik kemenangan pada pertandingan nanti.
Indonesia
memiliki peluang tipis untuk menjadi juara setelah ditundukkan "Harimau
Malaya" tiga gol tanpa balas pada final pertama kemarin. Setidaknya,
Firman Utina dan kawan-kawan membutuhkan empat gol tanpa kemasukan untuk
meraih gelar juara.
Sayangnya, persiapan pasukan "Merah Putih"
sedikit terganggu karena beberapa pemain seperti Markus Horison dan
Yongki Aribowo cedera. Kedua pemain tersebut terlihat berlatih terpisah
dalam sesi latihan tadi sore.
Selain itu, Oktovianus Maniani
dipastikan tidak bisa tampil pada laga nanti akibat akumulasi kartu.
Posisinya kemungkinan besar akan digantikan Arif Suyono. Maka, Riedl
tidak menampik akan melakukan perubahan strategi pada pertandingan
nanti.
"Formasi tentu berbeda. Okto absen dan Yongki kemungkinan
tidak bisa diturunkan. Soal Markus, saya belum mengetahuinya," kata
Riedl kepada wartawan di Lapangan C, Senin (27/12/2010).
Mantan
pelatih Laos itu tidak mau banyak komentar soal kekalahan timnya pada
pertandingan kemarin. Dia hanya ingin memfokuskan Firman Utina dan
kawan-kawan pada pertandingan nanti.
"Kami memang kehilangan
kesempatan besar kemarin. Kita tidak terlalu menganalisis penyebab
kekalahan. Yang terpenting adalah mengembalikan mood para pemain agar
dapat fokus bermain mengahadapi pertandingan nanti," tukas Riedl.
"Bersyukur, mood pemain dalam kondisi baik saat ini. Kami hanya punya 24 jam tersisa. Kami fokus untuk pertandingan selanjutnya," lanjutnya.