;

Minggu, 31 Oktober 2010

Hasil Pertandingan Liga Inggris Pekan 10 Antara Manchester United vs Tottenham Hostpur 30 Oktober 2010

Manchester United berhasil meraih poin penuh di pekan kesepuluh Premier League dengan mengatasi Tottenham Hotspur 2-0. Laga ini diwarnai protes pemain Spurs atas gol kedua MU.

The Red Devils menjamu The Lilywhites di Old Trafford, Minggu (31/10/2010) dinihari WIB. MU membuka skor melalui Nemanja Vidic di menit ke-30. Nani menggandakan keunggulan tuan rumah menjelang akhir laga.

Gol penutup bagi Setan Merah sempat mendapatkan protes dari pemain tim tamu. Mereka menilai gol itu terjadi dalam situasi bola mati untuk Spurs.

Kemenangan membuat koleksi poin MU menjadi 20, sama dengan Arsenal yang ada di tangga kedua. Namun tim asuhan Sir Alex Ferguson masih ada di peringkat ketiga karena kalah selisih gol. Sedangkan tim asuhan Harry Redknapp ada di peringkat lima dengan poin 15.

Jalannya Pertandingan

Manchester United langsung mengancam ketika laga belum genap dua menit. Sepakan Park Ji Sung dari luar kotak penalti masih membentur tiang.

Menit kedelapan, giliran upaya Tottenham digagalkan tiang gawang saat tendangan keras Rafael Van der Vaart membentur tiang sebelah kanan gawang Edwin Van der Sar.

Park kembali memiliki peluang di menit ke-13. Usai berhasil lepas dari kawalan Benout Assou-Ekoto, pemain Korea Selatan itu melepas tembakan dari kotak penalti. Namu usaha Park masih melambung.

Carrick! Tendangan gelandang MU ini dari luar kotak penalti lepas dari tangkapan Gomes. Bola liar coba disambar Javier Hernandez, namun Gomes lebih cepat untuk mengamankan si kulit bundar.

Gomes menggagalkan usaha tim asuhan Sir Alex Ferguson di menit ke-25. Menerima bola yang dioperkan Javier Hernandez, Darren Fletcher melepas tendangan datar yang masih bisa ditangkap kiper asal Brasil itu.

MU membuka skor ketika laga berusia setengah jam melalui Nemanja Vidic. Gol ini berawal dari tendangan bebas yang dikirim Nani ke kotak penalti. Si kulit bundar disambut tandukan oleh bek Serbia itu dan merobek gawang Spurs.

Luka Modric! Menit ke-35, pemain Kroasia ini melepas tembakan dari luar kotak penalti yang memaksa Edwin Van der Sar beraksi menyelamatkan gawangnya.

Dua menit menuju jeda, kerjasama Park Ji Sung dan Dimitar Berbatov menghadirkan ancaman bagi Spurs. Namun eksekusi Berba masih bisa digagalkan Gomes.

Laga memasuki satu jam, Gareth Bale melakukan solo run menerobos pertahanan MU. Pemain Wales itu mengakhiri aksinya dengan eksekusi yang masih melenceng dari sasaran.

Tendangan bebas Nani di menit ke-66 masih tepat di tangkapan Gomes.

Dua menit setelahnya, bola sodoran Nani disambar oleh Javier Hernandez. Kembali Gomes menggagalkan upaya pemain Meksiko itu.

Aksi Roman Pavlyuchenko di menit ke-70 menghadirkan ancaman bagi MU. Usai berhasil menaklukkan Vidic yang menjaganya, Pav melepas tembakan yang masih melenceng dari sasaran.

Tujuh menit menuju bubaran, MU menggandakan keunggulan lewat Nani. Pemain Portugal itu melesakkan bola yang diletakkan kiper Gomes di kotak penalti Spurs.

Gol ini mendapat protes dari para pemain Spurs karena mereka menilai itu merupakan bola mati untuk The Lilywhites. Pemain tim tamu sempat mengerubuti wasit dan hakim garis guna menyatakan keberatannya.

Di masa injury time, Nani hampir menambah perbendaharaan gol-nya. Namun sepakan pemain bernomor 17 itu masih mengenai mistar gawang.

Susunan Pemain

Manchester United: Van der Sar; Vidic, Ferdinand, Evra, Rafael [Brwon 64'], Fletcher, Carrick, Park, Nani, Hernandez [Obertan 86'], Berbatov [Scholes 64']

Tottenham Hotspur: Gomes; Kaboul, Gallas, Assou-Ekotto, Bale, Hutton, Modric, Jenas [Palacios 66'], Van der Vaart [Crouch 75'], Lennon, Keane [Pavlyuchenko 62']

sumber : www.detiksport.com

Artikel Menarik Lainnya: