;

Senin, 16 Mei 2011

Hasil Pertandingan Barcelona vs Deportivo La Coruna La Liga 16 Mei 2011

Barcelona menurunkan pemain-pemain pelapis saat menjamu Deportivo La Coruna. Ketiadaan pemain-pemain inti membuat El Barca gagal tampil maksimal dan harus puas dengan hasil imbang 0-0.

Bertanding di hadapan pendukungnya sendiri yang memadati Stadion Camp Nou, Senin (16/5/2011) dinihari WIB, Barcelona tampil santai karena akhir pekan lalu mereka sudah dipastikan jadi juara La Liga.

Pelatih Barca Pep Guardiola menurunkan sejumlah pemain pelapis seperti Andreu Fontas, Marc Bartra, Jonathan dos Santos, Bojan Krkic, Ibrahim Affelay dan Jeffren Suarez. Tidak ada nama Lionel Messi atau duo motor permainan, Xavi dan Andres Iniesta.

Deportivo mampu memanfaatkan absennya pemain-pemain inti Barcelona. Terbukti, saat laga baru berusia dua menit, Lassad Nouioui melepaskan tembakan dari luar kotak penalti tetapi bisa dijinakkan Victor Valdes.

Pada menit 28, pemain depan Barca Ibrahim Afellay memiliki sebuah peluang. Tetapi sepakan berbau spekulasi dari pemain berkebangsaan Belanda itu masih belum menemui sasarannya.

Satu menit babak kedua berlangsung, Barcelona bisa lebih serius mengancam. Akan tetapi, tendangan Javier Mascherano dari luar kotak penalti bisa ditangkap oleh kiper Depor, Daniel Aranzubia.

Pada menit 56, giliran Deportivo yang beroleh peluang. Kali ini, tendangan Aythami Oliva dari jarak 18-an meter bisa ditangkap oleh Valdes. Pertandingan mulai berjalan membosankan.

Valdes sekali lagi mengamankan gawangnya di menit 77. Yang peluangnya dimentahkan oleh Valdes adalah sundulan Diego Colotto dari jarak dekat menyambut umpan silang Juan Carlos Valeron.

Di menit terakhir pertandingan, kans terbaik dalam laga ini lahir ketika Xisco Jimenez lolos di kotak penalti Barcelona, tetapi sepakan striker Depor itu bisa ditolak Valdes dengan kaki.

Tidak lama kemudian, wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dan skor 0-0 tetap lestari.

Susunan pemain
Barcelona: Valdes; Fontas, Bartra, Abidal (Maxwell 53), Jonathan dos Santos (Romeu); Mascherano (Alves 53), Keita, Thiago, Krkic, Afellay, Suarez

Deportivo: Aranzubia; Colotto, Lopo, Pablo, Laure, Aythami Oliva, Perez, Dominguez, Adrian (Riki), Nouioui (Guardado 65), Valeron (Xisco)

Artikel Menarik Lainnya: